/>

Baliho “Dimainkan” Relawan SUWASTA Gerah

Nusapenida.
Pilkada Klungkung, 2013 kali ini tampaknya akan seru. Pasalnya, empat pasangan dari parpol belum dinyatakan lolos oleh KPUD Klungkung, sudah panas. Seperti pemasangan Baliho milih salah satu pasangan calon dari PDIP di Nusa Penida, yang seakan sengaja menutup baliho paket pasangan SUWASTA atau pasangan SUWIRTA KASTA.
Hal ini membuat gerap kalangan relawan SUWASTA dan juga warga yang menginginginakan Piklada Klungkung kondusif. Bahkan, para relawan dan sejumlah warga memposting foto di jejaring social facebook banyak yang komentar. Seperti postingan, I wayan Wijaya yang menyatakan bahwa menyatakan warga Klungkung berkeinginan untuk berpolitik santun namun sudah ada yang mendahului untuk tidak santun dengan cara yang tidak etis. “Baliho Suwasta.......tetap santun didalam berpolitik.......sayang ada yang ndak santun ........tolong yg santun......Kami Suwasta cinta damai biar rakyat yang menilai....,” katanya dalam facebook yang diposting, Senin (3/6) siang dengan menggunakan Blackbarry. Puluhan facebooker mengkonter foto tersebut, yang pada intinya, mereka menyatakan keinginan untuk pikada Klungkung yang damai dan santun tidak ada saling serang seperti ini. Apalagi berbuat curang.

Komentar yang muncul bukan saja puluhan bahkan sejak senin siang diposting, sudah puluhan orang yang membagikan dengan ratusan koment lainnya. Salah satu simpatisan, De Purwa Adnyana menyatakan  mari kita ajak semua simpatisan berkompetisi diajang politik Pilbup Klungkung 2013 dg fair dan jujur, kedepankan politik yg santun, jangan BODOHI rakyat dg politik yg tdk sehat krna Dalam bingkai kebudayaan, politik itu kerja yg tekun & santun. Bukan untuk menguasai, tapi membangkitkan kesadaran & imajinasi.

Dihubungi terpisah, Calon Bupati, I Nyoman Suwirta meminta warga untuk tenang dan semuanya akan baik-baik saja. “Apapun itu kami harus tetap sabar dan santun, apalagi kasus seperti ini jangan sampai emosi menghadapinya, komitmen santun dan tidak menjelekkkan paket lain adalah yang utama,” katanya singkat. “Utamakan sportifitas, kita bekerja tidak untuk hari ini saja, melainkan untuk kita semua dan bangsa ini, mari santunlah,” tandasnya.  (KRS)

1 komentar:

  1. Semoga PAKET pasangan SUWASTA tetap santun,.. kami membutuhkan pemimpin yang selalu PRO Rakyat..

    BalasHapus